Mengelola wisata berbasis kesadaran lingkungan
Sahabat Muda News – Ujung Kulon. Beberapa hari lalu Bumi Edukasi di undang oleh komunitas pokdarwis. Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) merupakan salah satu komponen dalam masyarakat yang memiliki peran dan kontribusi penting dalam pengembangan kepariwisataan di daerahnya. Keberadaan Pokdarwis tersebut perlu terus didukung dan dibina sehingga dapat berperan lebih efektif dalam turut menggerakkan partisipasi masyarakat untuk mewujudkan lingkungan dan suasana yang kondusif bagi tumbuh dan berkembangnya kegiatan kepariwisataan di sekitar destinasi pariwisata.
Mpok Nina (Bumi Edukasi) biasa dipanggil oleh rekan rekan pokdarwis berbagi pengalaman keliling Taman Nasional di seluruh Indonesia tentang bagaimana mengelola kawasan wisata yang berada di sekitar Taman Nasional. Mpok Nina menjelaskan bagaimana membuat program wisata yang berwawasan linkungan, karena dengan mengelola wisata yang berwawasan lingkungan dapat mengedukasi wisatawan untuk menghormati kearifan tradisional di setiap kawasan wisata dan juga menjaga keasrian lingkungan di kawasan wisata terutama ketika memasuki kawasan Taman Nasional yang sangat jelas fungsi dan manfaatnya. (AM)