Operasi Kemanusiaan SARMMI di Sulbar
Sahabat Muda News – Mamuju. Ramon, Anggota Mapala UMY yang dipercaya memimpin Operasi Kemanusiaan SARMMI di Sulbar. Di mindset anggota SAR Mapala Muhammadiyah Indonesia (SARMMI,) personil yang turun ke bencana alam, selain bertujuan membantu korban bencana alam, juga untuk mengedukasi diri sendiri. Agar karakter kepeduliannya semakin kuat, memikili kecapakan mengelola kepedulian melalui aksi-aksi nyata, mengembangkan leadership serta memupuk kemampuan membangun jaringan ke segala pihak.
Demikian kata Ketua Umum SARMMI Adry Hendra Febriansyah, saat memberikan mandat kepada anggota Mapala Univ. Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) M. Aris Wafdulloh untuk memimpin operasi kemanusiaan SARMMI di Sulawesi Barat. Dikatakan pula oleh Adry, setiap SARMMI menyelenggarakan operasi rescue dan operasi kemanusiaan, Mapala di Perguruan Tinggi Muhammadiyah se Indonesia yang menjadi anggota SARMMI, mengirim personil untuk ikut terjun ke lokasi bencana sebagai relawan kemanusiaan.
Setiap personil yang dikirim masing-masing Mapala PTM, memiliki kesempatan yang sama diangkat sebagai ketua operasi kemanusiaan SARMMI. Pada operasi kemanusiaan SARMMI di bencana gempa Mamuju, Sulawesi Barat, pimpinan harian SARMMI mengangkat M. Aris Wafdulloh sebagai ketua operasi kemanusiaan SARMMI.
M. Aris Wafdulloh alias Ramon dipercaya memimpin tim operasi kemanusiaan karena dipandang memiliki leadhership, berani, cerdik, cekatan, cerdas dan memiliki kepedulian yang kuat terhadap korban gempa yang terisolir di desa-desa terpencil. “Harapan saya, pasca memimpin operasi SARMMI di Sulawesi Barat, kemampuan Ramon makin berkembang, sehingga nantinya dia mampu menjadi tim pionir sekaligus memipin operasi kemanusiaan SARMMI skala yang lebih besar,” pungkas Adry. (Ahyar Stone – SM)